Kediri – Wakil Wali Kota Kediri, Qowimuddin Thoha, menghadiri peringatan Nuzulul Qur’an yang diselenggarakan Pimpinan Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Kediri di Kantor PCNU Kota Kediri, Kamis (27/3/2025).
Dalam kesempatan tersebut, Qowimuddin menyampaikan bahwa Pemerintah Kota Kediri dan Nahdlatul Ulama memiliki visi yang sama dalam mengutamakan kemaslahatan umat. Ia berharap sinergi yang telah terjalin dapat diperkuat melalui berbagai kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat.
Ia juga menjelaskan bahwa Pemerintah Kota Kediri, bekerja sama dengan Kementerian Agama, telah meluncurkan program Penebalan Mushaf Al-Qur’an di SMPN 4 Kota Kediri. Program ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan membaca dan menulis Al-Qur’an bagi siswa SD dan SMP. Ke depan, program ini diharapkan tidak hanya terbatas pada penebalan mushaf, tetapi juga mencakup kegiatan lain yang dapat bersinergi dengan NU, mengingat banyaknya TPQ, TPA, dan madrasah di bawah naungan organisasi tersebut.
Pada momentum Nuzulul Qur’an ini, Qowimuddin mengajak masyarakat untuk kembali membuka, membaca, memahami, dan mengamalkan Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari. “Ini merupakan bagian dari upaya kami bersama Wali Kota Kediri Mbak Vinanda serta seluruh elemen masyarakat dalam membentuk generasi Qur’ani di Kota Kediri,” ujarnya.
Acara ini turut dihadiri oleh Ketua PCNU Kota Kediri Abu Bakar Abdul Jalil, pengurus lembaga dan badan otonom NU Kota Kediri, serta perwakilan MWC NU dan ranting NU se-Kota Kediri.